Jumat, 24 Agustus 2012

Kegagalan adalah Awal dari Kesuksesan


AssalamualaikumWarahmatulahiWabarokatuh.
Pukul  13:20 WIB

Bro, sist.. lama tak jumpa. Pertama-tama saya mengucapkan minal aidin walfaidzin. Mohon maaf lahir dan bathin. Semoga saja ramadhan tahun ini, menjadi pioneer kita dalam memperbaiki kehidupan kita secara vertical maupun horizontal.

Akhirnya bisa nge-post lagi. Yap untuk kali ini, saya mencoba untuk sharing pengalaman pribadi tentang masalah jalan menuju kesuksesan. Seperti yang telah kita bahas pertama bahwa kesuksesan itu pasti, namun butuh jaminan serta waktu yang telah ditentukan oleh kita.

Kesuksesan juga memiliki indicator. Besar kecilnya kesuksesan tergantung dari besar kecilnya kita melakukan percobaan. Ibaratnya semakin anda belajar dengan susah payah, maka gelar doctor pun anda dapatkan. Begitupula dengan kesuksesan. Awal dari kesuksesan adalah belajar dan bertindak. Cobalah, cobalah semua tindakan yang menyukseskan anda. Tentu dengan kaidah dan etikan yang telah diajarkan oleh agama.

Kesuksesan terbesar diawali dengan kegagalan terbesar. Karena ikan besar itu tumbuh dari lingkungan yang besar. Lihat saja orang-orang yang telah sukses. Apakah mereka hanya diam dirumah? Tidak. Mereka bertindak dan bergaul dengan semua jenis perilaku manusia yang membuat mereka (para suksestor )mengetahui seluk beluk kehidupan. Mereka tahu apa yang akan dilakukan. Mereka tidak hanya mencoba namun berani mengambil tindakan. Mereka tidak takut gagal, karena mereka tahu dibalik kegagalan terdapat kesuksesan yang telah menunggu mereka.

Ketahuilah, semakin besar anda gagal, semakin besar kesuksesan yang menanti anda. Jangan takut gagal, cobalah dan perhatikan apa yang terjadi.








Bye.
Wassalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar